-->

Cari Blog Ini

Rumah Pintar Pemilu Dumai di Lokasi Gedung Serbaguna BUMD Pembangunan Dumai

Rumah Pintar Pemilu Dumai di Lokasi Gedung Serbaguna BUMD Pembangunan Dumai

KPUD ( DUMAI ) - Rumah Pintar Pemilu Kota Dumai yang digunakan sebagai fasilitas kantor untuk persiapan menyambut Pemilihan Legislatif dan Eksekutif  akan di lokasikan di areal gedung serbaguna swakelola BUMD PT. Pembangunan Dumai. 

Demikian hal tersebut dikemukakan Darwis, S.Ag Ketua Komisi Pemilihan Umum Kota Dumai melalui Sekretaris Zahedi, SmHK.

" Saat ini ruangannya sedang direnovasi. Dilakukan pengecatan dan nantinya lambang dan bendera partai - partai yang mengusung calonnya di eksekutif dan legislatif akan dipampang diruangan Rumah Pintar Pemilu Kota Dumai," ucap Zahedi, SmHK ketika dikonfirmasi diruangannya terkait kegiatan terdekat yang dilakukan oleh KPU Dumai, pada Jam 15:45 Wib Jumat 10 Februari 2017. 

Diketahui bahwa Rumah Pintar Pemilu di Kota Dumai masih mengunakan fasilitas milik pihak ketiga, karena KPUD sendiri belum memiliki bangunan sendiri. Begitupun untuk Kantor KPUD Kota Dumai yang akan segera pindah di kantor baru sekitar areal berdekatan Kantor Walikota Dumai. 

" Kami sudah bersiap mengemaskan dokumen yang ada. Tapi karena di kantor baru tersebut belum memiliki fasilitas listrik maka kami terpaksa menunggu. Kabarnya meteran listrik PLN yang ada di kantor tidak berada ditempatnya," ucap Zahedi, SmHK. 

Terkait pengunaan fasilitas di salah satu ruangan di Gedung Serba Guna swakelola BUMD PT. Pembangunan Dumai, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada Direktur H. Bonnedi Boiman, SE. 

" Lokasi Rumah Pintar Pemilu Dumai yang berada mengarah ke Kantor Dinas Perhubungan Kota Dumai tersebut tidak Kita sewa. Kita hanya akan membayar listrik yang akan kita gunakan. Sekali lagi Kami mengucapkan terimakasih kepada Direktur BUMD PT. Pembangunan Dumai," ucap Sekretaris KPUD Dumai Zahedi, SmHK. ( *4 ). 

Keterangan Foto : Komisi Pemilihan Umum ( Foto : Logo KPU.GO.ID ).

Gallery Foto

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel